Testimoni Alumi dan Peserta 60HMB (60 Hari Menulis Buku) -->

Silakan ketik kata kunci

Testimoni Alumi dan Peserta 60HMB (60 Hari Menulis Buku)

💬 60HMB memaksaku untuk membaca, memaksaku untuk bisa menulis. Alhamdulillah, dengan terpaksa, akhirnya jadi sebuah novel. (Diana Hasan, alumni #60HMB Batch 1, Penulis novel Dia Bukan Pilihanku)

💬 Grup yang sangat menginspirasi, kaya ilmu, dan praktiknya wow keren ( Retno W, alumni #60HMB Batch 2. Dari Surabaya)

💬 Penulis adalah mimpi saya, dan di 60hmb mimpi itu jadi nyata. Rasanya bergetar saat detik detik terakhir lahirnya buku tersebut. Yang pasti ada rasa senang, bangga, grogi, galau, gak tenang, takut, bahagia bercampur jadi satu. Setelah selesai rasanya endeees banget, bisa bernafas lega. Macam perempuan melahirkan hehehe. ( Nuha el Camely, Sidoarjo. Alumni #60HMB Batch 1, Penulis novel Pernikahan Tanpa Cinta)

💬 Menjadi penulis terbaik itu mimpiku. Dulu sebelum ikut tantangan 60 Hari Menulis Buku, aku tidak tahu bagaimana menulis. Setelah mengikuti bisa mengerti dan paling tidak aku sudah pernah mencoba. ( Reza Ordelia, Gresik. Alumni #60HMB Batch 1, Penulis buku Diorama Kehidupan)

💬 Saya terperanjat, terkaget-kaget dan merasa woow. Masya Allah, mencintai buku itu dimulai dari grup ini. Membaca itu ternyata asyik saat bisa dinikmati. (Diana Hasan, alumni #60HMB Batch 1, Penulis novel Dia Bukan Pilihanku)

💬 Alhamdulillah, 60HMB telah mewujudkan mimpiku menjadi seorang penulis buku. Terima kasih buat kakak mentor. (Ani Qotul, Sidoarjo. Alumni #60HMB Batch 2, penulis buku Dalam Dekapan Rindu)

💬 Grup terseruuuuuu dan bikin detak jantung berhenti tiap dua hari sekali ( Amii, Jombang. Peserta #60HMB Batch 1)

💬 Sekarang jadi semangat membaca. Kalau kemana-mana gak bawa buku gak enak, serasa ada yang kurang. Ada waktu beberapa menit, bisa dimanfaatkan baca buku. Kalau dulu cuma 'otak- atik' gadget yang gak perlu. Selain itu, mentornya Kak Rafif, telaten membimbing kita. Kita masih pemula, banyak salah ini itu, dibimbing selalu. Bisa bertemu dengan teman-teman satu grup yang punya mimpi sama menulis buku itu asyik lho. Saling  menyemangati ( Ngesthi, Sidoarjo. Alumni #60HMB Batch 1. Penulis buku Merenda Rasa Syukur)

💬 #60HMB merupakan kelas menulis yang menantang dan menyenangkan.
Diasuh oleh mentor yang disiplin dan berpengalaman, bila sehari tidak menulis bikin ketagihan. (Sri Wahyuni, Ponorogo. Peserta #60HMB Batch 3)

💬 #60HMB adalah oase di gurun kegersangan hati penulis pemula seperti
 kami. Semua bimbingan dan nasehat dari kakak senior mampu melecutkan semangat kami. Terima kasih #60HMB (Nonik Sabat, Sidoarjo. Peserta #60HMB Batch 3)

💬 Awalnya males nulis, akhirnya suka nulis. Nyesel banget kalau gak ikutan #60HMB (Imam Syaroni, Sidoarjo. Peserta #60HMB Batch 3)

💬
📚Mentornya is the best
📚ikuti sesuai aturan yang ada
📚Gunakan waktu seefisien mungkin
📚Membutuhkan Konsisten dan konsekwen
📚Raih hadiah yang menarik sebagai saksi hidup ikut 60HMB
📚Love Writing Quizzes
📚Alhamdulillah saya tersesat kebaikan ikut 60 HMB di usia senjaku sangat manfaat
(Atin, Gresik. Peserta #60HMB Batch 3)

💬 60HMB merupakan kelas menulis yg LUARRR BIASA. Bukan kaleng-kaleng. Dibimbing dengan peraturan-peraturan yang mantap dan tepat sasaran. Tidak terasa berat tetapi terasa sekali kemajuan ketrampilan menulis yang saya rasakan. Dibimbing oleh pengampu yang aktif menulis dan sudah menghasilkan beberapa buku. Memberi bukti bukan hanya janji. Alhamdulilah...
Saya rasakan kelas menulis ini sebagai salahsatu karunia الله  yang besar bagi saya. (Lidya Ledi. Peserta #60HMB Batch 3)

💬Sejak ikut #60HMB ghirah menulis hadir secepat lesatan anak panah menuju sasaran. Apalagi jika ada quiz! Sehari belum menulis serasa 'budreg' pikiran😄 (Almaidatul Istibsyaroh, Gresik. Peserta #60HMB Batch 3)

💬 Di mana ada kemauan di situ ada jalan. Alhamdulillah melalui kelas menulis online #60HMB ini mimpi saya untuk menulis sebuah buku dapat terwujud. Kelas menulis online yg penuh sensasi, mulai dari deg-degan dengan tantangan yang mengejutkan hingga nyaris frustasi karena tak mampu menjaga komitmen sendiri. Tapi berkat motivasi mentor dan para rekan, semua lelah berubah menjadi semangat perjuangan. Pengalaman yg bermakna dan menyenangkan. Saya selalu rindu masa-masa dikejar deadline. Seru dan menegangkan. (Pristiwati, Sidoarjo. Alumni #60HMB Batch 1. Penulis buku Tiga Cahaya Aisyah)


💬Kursus online? Jujur, awalnya ragu untuk ikut. Bagaimanapun, kursus online tetap tidak akan seleluasa belajar offline. Apalagi pengalaman ikut bberapa kelas online ternyata tidak seperti ekspektasi yang diharapkan. Namun, semua berubah saat mengikuti 60MHB bersama Kak Rafif Amir. Ya, kelas ini memang online, tapi rasanya mendapat terror offline 24 jam, he he he. Setiap tantangan yang diberikan mampu memaksa saya untuk berjuang mewujudkan mimpi yang selama ini tenggelam. Pembiasaan yang bertahap, pendampingan yang baik dan tumbuhnya aura positif di grup menjadi energi tersendiri untuk semangat menulis. Alhamdulillah, akhirnya 3 buku kumpulan cerita anak dan 4 buku cerita bilingual bisa saya selesaikan. Yaa, meskipun agak molor. Tapi saya sangat bersyukur dan berterimakasih dengan Kak Rafif Amir dan kelas 60MHB. (Tri Retno W, Surabaya. Alumni #60HMB Batch 2)

💬Berawal dari rasa penasaran perihal #60HMB, akhirnya menemukan inspirasi yang luar biasa. Jika kita bergabung dengan #60HMB dapat membuka wawasan cakrawala dunia, menghadirkan hati dan pikiran yang seru, bergembira, belajar bersama, berdisiplin diri, saling memotivasi untuk maju dan berkembang bersama para mentor yangg terlatih dan rekan komunitas yang berpengalaman menjadikan kita terus berkontribusi dalam hal kebaikan, mencoba terus mencoba, berani membaca dan menulis dengan tekad penuh kesungguhan di tengah lajunya teknologi, membuahkan hasil penuh manfaat dan penuh makna dalam kehidupan. Tidak ada yangg tidak bisa, semua bisa dikejar, semua bisa dipelajari, di balik kesulitan pasti ada kemudahan. Ketika kita berpikir bisa, insyaAllah kita bisa.

( Tonny Watoyani,S.Si, S.Tr.Kes, M.Si, Alumni #60HMB Batch 2)

SmileShare @RafifAmirAhnaf @rafif_amir

1 Komentar

  • Muzez ifa 25 April 2020 pukul 14.06
    أَنَا لًا أَقٌتَبِس كَلِمَاتُكَ، أَنَا أَقْتَبِس القُلُوب.
    Saya tidak mengutip kata-kata anda, saya mengutip hati.

    (muzez ifa, asrama Qur’an Semarang. Alumni #60MHB Batch 1. Penulis buku: Matahari kecil retak )
Cancel